Kelebihan Beli Tiket Kereta Api Online

Traveling250 views

Saat-saat musim liburan seperti beberapa hari mendatang, ketika liburan Natal dan akhir tahun tiba, maka tiket kereta api menjadi hal yang paling diburu oleh para traveler, mengingat kereta api hingga saat ini masih menjadi moda transportasi favorit yang termasuk paling aman dan cukup murah, hanya saja pasokannya yang masih terbatas sehingga pada musim peak season seperti saat liburan nasional tiket kereta api menjadi barang langka yang sulit didapat, hal tersebut menimbulkan maraknya bisnis percaloan dalam sistem penjualan tiket kereta api, berikut ini kita akan membahas tentang kelebihan pembelian tiket kereta api dan pesan tiket kereta api online.

Jenis Sistem Jual Beli Tiket Kereta Api

1. Sistem Manual

Yakni sistem jual beli tiket kereta api sebagaimana yang telah kita kenal selama ini, yakni traveler harus datang ke loket penjualan tiket di stasiun atau agen penjualan tiket yang ada lalu melakukan booking tiket kereta di tempat tersebut, kemudian membayarnya secara tunai untuk memperoleh tiket kereta api sesuai pesanan sebagai manual boarding pass nya yang harus dapat ditunjukkan saat naik kereta.

2. Sistem Online

Sedangkan sistem online adalah traveler melakukan pemesanan dan pembelian melalui situs milik PT. KAI yang juga dikelola oleh PT. KAI sendiri ataupun melalui situs milik dan yang dikelola oleh agen partner yang telah ditunjuk dan mendapat persetujuan kerjasama dengan PT. KAI.

Kelebihan Melakukan  Pembelian Tiket Kereta Api Online dan Pesan Tiket Kereta Api Online

Kelebihan dari membeli dan memesan tiket kereta api secara online adalah sebagai berikut:

1. Praktis, cukup rinci dan mudah

Praktis, mudah serta cukup rinci karena bahkan data informasi tentang gerbong kereta dan nomor tempat duduk pun sudah bisa dipilih ketika traveler melakukan booking tiket kereta api secara online, tidak hanya memilih jenis keretanya saja dan jadwal tanggal keberangkatan juga tanggal kepulangannya saja, tetapi meliputi juga hingga ke detil nomor tempat duduk dan lain sebagainya. Traveler juga bisa dengan mudah mengubah-ubah merevisi pilihan hari dan tanggal keberangkatan guna mendapatkan harga yang terbaik dan jenis kereta yang tersedia yang diingini.

2. Lebih murah biayanya

Membeli tiket kereta api secara online justru bisa menjadi lebih murah jika dibandingkan membelinya secara manual, karena biasanya terdapat diskon dan cashback. Diskonnya bervariasi, berkisar antara satu persen hingga lima puluh lima persen. Traveler juga tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi untuk pulang pergi ke stasiun guna melakukan booking tiket, gunakanlah ponsel pintar ataupun komputer,  baik itu atau Personal Computer ataupun Laptop traveler di tempat.

3. Lebih hemat waktu

Pembelian tiket kereta api secara online juga hemat waktu, karena traveler tidak perlu beranjak dari tempat, untuk melakukan perjalanan  ke agen penjualan tiket atau stasiun terdekat, pulang dan pergi, hanya untuk memesan dan membeli tiket kereta api. Bahkan untuk saat ini, traveler sudah dapat melakukan pembelian tiket hingga 1 jam sebelum keberangkatan dan tidak perlu melakukan cetak tiket di stasiun sebelum berangkat karena boarding pass elektronik sudah diakui, demikian pula pembayarannya dapat dilakukan secara online, sehingga sangat menghemat waktu. Membeli tiket secara online juga praktis karena tidak perlu berdesakan dan antri berlama-lama di stasiun, yang sangat menyita waktu dan tenaga juga pikiran.

4. Cara pembayaran yang simple praktis dan lebih cepat

Traveler bisa melakukan pembayaran lewat atm atau elektronik internet banking atau lewat mobile banking dengan menggunakan data kartu atm atau kartu kredit

5. Bisa menghapus percaloan.

6. Pihak traveler mendapat kepastian.

Pihak pengelola dan penyelenggara stasiun kereta api juga sama-sama memiliki kepastian, yang meliputi kepastian mengenai jumlah penumpang serta jadwal juga jenis kereta yang diminati para traveler secara real time.

Kelemahan Sistem Pembelian Tiket Kereta Api Online dan Pesan Tiket Kereta Api Online

Diantara berbagai kelebihan sistem pembelian dan pesan tiket kereta api secara online tersebut, namun juga terdapat berbagai kelemahannya, yakni antara lain karena belum semua traveler tahu dan memahami cara pemesanan dan pembelian tiket kereta api secara online tersebut serta tidak semua traveler dengan kereta api tersebut dapat mengakses cara pesan dan pembelian tiket kereta secara online, diakibatkan oleh antara lain faktor:

  • Kendala sarana dan prasarana. Tidak memiliki ponsel pintar atau sarana prasarana yang lainnya guna melakukan booking tiket kereta dan pembelian tiket kereta api secara online tersebut, seperti Personal Computer ataupun laptop.
  • Tidak adanya jaringan internet. Hal lain yang menjadi kendala meskipun sudah tersedia perangkat kerasnya berupa ponsel pintar atau personal komputer dan laptop adalah jika tidak tersedianya perangkat lunaknya yakni berupa:
    • Jaringan internetnya, ataupun
    • Belum diketahuinya atau belum terinstalnya atau aplikasi atau situs penyedia transaksi pemesanan dan pembelian tiket kereta api online tersebut.
  • Tidak atau belum seluruh jenis dan kalangan traveler kereta yang memiliki dan mengetahui cara pembayaran pemesanan dan pembelian tiket kereta api secara online tersebut, akibat tidak punya rekening di bank atau tidak punya kartu kredit atau tidak punya kartu atm nya atau tidak atau belum terdaftar atau tahu cara menggunakan transaksi perbankan secara online melalui mobile banking atau elektronik internet banking dan lain sebagainya.

Demikianlah beberapa kendala dan kelemahan dari sistem pembelian tiket kereta api secara online dan pesan tiket kereta api secara online tersebut. Beberapa kelemahan tersebut dapat diatasi dengan dilakukannya sosialisasi ke berbagai kalangan.

Cara Pesan Tiket Kereta Api Online

Setelah menetapkan tujuan dan jadwal rencana perjalanan traveler maka bisa segera traveler akses situs yang menyediakan jasa penjualan tiket kereta api secara online  bisa situs milik PT. KAI atau situs lain yang telah menjalin kerjasama dengan PT. KAI.

  • Traveler carilah informasi mengenai rute perjalanannya
  • Setelah menemukan informasi mengenai rute perjalanan kereta api sesuai dengan jadwal dan tujuan yang traveler inginkan, lalu lakukan pemilihan berikut ini.
  • stasiun keberangkatan
  • stasiun tujuan.
  • Tanggal keberangkatan
  • Tanggal kepulangan
  • Kategori dan jumlah penumpang
  • Jadwal Kereta Api
  • Informasi waktu keberangkatan
  • Tujuan traveler akan pergi
  • Rincian Data Penumpang
  • Pilih title status traveler yakni apakah “Tuan, atau Nyonya atau Nona”
  • Masukkan nama orang yang bisa dihubungi
  • Ceklist jika penumpang adalah orang yang sama dengan informasi kontak yang dapat dihubungi
  • Pilih title “Tuan, Nyonya dan Nona”
  • Masukkan nama penumpang, pastikan data penumpang sesuai dengan kartu identitas
  • Masukkan nomor identitas
  • Klik “Pilih Kursi”
  • Klik “Pesan Sekarang”
  • Pilih Kursi

Posisi duduk menentukan kenyamanan perjalanan traveler, sesuai denah asli dari PT.KAI pilihlah kursi terbaik untuk perjalanan yang telah traveler rencanakan.

  • Ringkasan Pemesanan
  • Pilih Gerbong yang traveler inginkan
  • Kursi yang traveler pilih nantinya akan berwarna orange
  • Kursi yang tersedia berwarna biru
  • Kursi yang sudah terjual berwarna merah
  • Klik Konfirmasi Kursi
  • Klik “Bayar Sekarang”

Tersedia beragam metode pembayaran untuk kenyamanan transaksi traveler, bisa pembayaran lewat atm atau elektronik internet banking atau lewat mobile banking dengan menggunakan data kartu atm atau kartu kredit.

Setelah melakukan pembayaran, jangan buang struk atau bukti pembayarannya karena hal itu menjadi boarding pass online yang harus dapat traveler tunjukkan pada saat naik kereta.

Demikian para traveler, pembahasan kita kali ini mengenai kelebihan pembelian tiket kereta api dan pesan tiket kereta api online.